Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Meramu Kayu Kanonang / Teo-Teo Sebagai Obat Herbal dan Berikut Penyakit Yang Bisa Disembuhkan

Nama Ilmiah : Cordia dichotoma Forst.f

Pertelaan : Pohon dengan tinggi ± 10 m, dan diameter 11,4 cm. Memiliki getah bening tidak lengket. Kulit beralur dangkal, warna cerah. Daun tunggal, duduk daun berhadapan, bersilang. Panjang tangkai daun, 2,5 cm, panjang daun 13 x 6 cm, ujung daun runcing, pangkal daun membulat, permukaan daun licin.


Nama Daerah : Teo-teo, Kayu kanonang (BD.Minahasa)

Famili : Boraginaceae

Kegunaan dan cara meramu : obat kuat. Ambil kulit kayu, dibersihkan lalu diparut kemudian diperas airnya, campur dengan madu secukupnya dan kuning telur ayam kampung, diaduk, minum. Kulit kayu yang digunakan adalah kulit kayu dalam keadaan segar. Sehingga penyimpanan harus didalam kulkas. Ramuan ini sebaiknya diminum di pagi hari sebelum makan/minum apapun.

Terkait dengan Budidaya : Dapat diperbanyak dengan biji Kandungan Kimia : Kulit kayu mengandung terpenoid dan alkaloid.

Post a Comment for "Cara Meramu Kayu Kanonang / Teo-Teo Sebagai Obat Herbal dan Berikut Penyakit Yang Bisa Disembuhkan"